Beranda Mau Tau DPRD Karawang Gelar Rapat Paripurna Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

DPRD Karawang Gelar Rapat Paripurna Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

482
0
BERBAGI

Karawang – Jabar, Warta Reformasi – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karawang menggelar Rapat Paripurna dengan agenda pengumuman penetapan pasangan terpilih Bupati dan wakil Bupati periode 2021 — 2024 di ruang sidang DPRD Setempat, Kamis (28/1/2021) mulai pukul 14.00 WIB sampai selesai.

DPRD Karawang gelar rapat paripurna yang dilaksanakan berdasarkan hasil Badan Musyawarah (BANMUS) DPRD, Rabu (27/1/2021), dengan menetapkan agenda antara lain:
1. Pembukaan Masa Sidang DPRD tahun anggaran 2021
2. Pengumuman pasangan terpilih Bupati dan wakil Bupati Karawang, dalam pilkada serentak tahun 2020, dr. Hj. Cellicha Nurachadiana dan H. Aef Saefulloh
3. Pengumuman masa reses ke 1 sidang perdana DPRD Karawang tahun anggaran 2021.

Ketua DPRD Karawang, Fendi Anwar di dampingi wakil ketua 1, 2, dan 3 membuka rapat paripurna yang dihadiri Bupati Karawang, dr. Hj.Celicha Nurachadiana, Forkopinda Karawang, Kepala OPD dan Asisten, adapun peserta rapat paripurna lain menggunakan fasilitas telecompren diantaranya Angota DPRD, kepala Desa, Lurah dan camat, Para ASN, instansi vertikal BUMN, dan BUMD.

Sekwan DPRD Karawang, Uus Hasanudin

Pada Rapat Paripurna ini Sekretaris DPRD Karawang, Uus Hasanudin membacakan hasil keputusan rapat paripurna, pengumuman pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada Pilkada serentak 2020 periode 2021 — 2024.

Ketua DPRD Karawang, Pendi Anwar mengatakan, paripurna dilakukan menyusul penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Pilkada 2020 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang, pada 21 Januari 2021 lalu. Hasil paripurna tersebut segera disampaikan kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Barat untuk diproses sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

“Hari ini kita tandatangani dan besok Sekretariat bersurat ke Gubernur Jabar dan diteruskan ke Mendagri. Untuk tanggal informasi pelantikan 17 Februari, tapi kita lihat dan menunggu dari Mendagri konsep pelantikannya,” ujar Pendi Anwar.

Dikatakan Pendi, proses demokrasi Pilkada Karawang 2020 lalu berjalan sukses aman dan terkendali tidak terjadi gesekan. Karena itu, dirinya mengapresiasi masyarakat yang semakin dewasa dalam mengawal proses demokrasi. “Alhamdulilah aman dan terkendali untuk Pilkada 2020,” paparnya.

Bupati Karawang, dr. Hj. Cellicha Nurachadiana

Sementara itu, Bupati Karawang, dr. Hj. Cellicha Nurachadiana menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan dan anggota DPRD Karawang yang telah bekerjasama dengan Pemkab Karawang dalam 5 tahun masa kepemimpinan 2015-2020, dimana kerjasama dan kebersamaan yang terjadi tersebut telah membuahkan hasil dengan banyaknya prestasi yang diraih oleh Kabupaten Karawang dari berbagai bidang.

“Meningkatnya kesejahteraan rakyat dengan banyaknya pembangunan yang telah dilakukan untuk kepentingan masyarakat serta masih banyak lagi program program kerja yang telah mencapai keberhasilan sesuai dengan apa yang ditargetkan,” ucap Bupati.**@Adv/Ropendi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here