Beranda Hukrim Isyu Money Politik Caleg Santer

Isyu Money Politik Caleg Santer

793
0
BERBAGI

Muara Enim, Warta Reformasi-Nah, berkembangnya isyu money politik terkait pemilihan Legislatif di wilayah Gelumbang Dapil 3 Kabupaten Muara Enim kian makin santer. Hal tersebut,sepèrtinya menjadi kosumsi pembicaraan masyarakat yang ada di warung-warung,maupun dikediaman warga yang strategis untuk asik berbincang-bincang. Beberapa warga Gelumbang  dan sekitarnya mengungkapkan, jika dalam pemilihan anggota DPRD / Legislatif nanti, tidak jauh beda dengan pemilihan Kepala Daerah yang kebanyakan main duit alias wani piro,” ujarnya kepada media ini ,yang sayangnya beberapa warga tersebut,tidak mau namanya di tulis.

Dikatakannya, jika para calon dewan yang sudah main duit atau money politik , kebanyakan mudah melupakan masyarakatnya jika sudah terpilih,Namun kita berharap sebagai masyarakat yang awam ini , Agar dalam ajang pesta demokrasi Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019 nanti berjalan aman dan lancar,” ungkap warga yang berharap ada pengawasan dan penindakan tegas dari pihak terkait.

Sementara menanggapi berkembangnya isyu money politik atau politik uang yang santer ditengah masyarakat Wilayah Kecamatan Gelumbang tersebut, Ketua Bawaslu Kabupaten Muara Enim Sumsel Supriyatno SHI ,melalui ketua Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Gelumbang Zakaria mengungkapkan,masyarakat diharapkan dapat tenang menanggapinya , dan dapat menwntukan pilihan sesuai hati nuraninya masing-masing.Namun jika memang sebatas isyu dan nantinya jika terbukti silahkan maayarakat melapor ke Panwascam Gelumbang, “Karena jika terbukti seorang caleg bermain uang, atau money politik pada Pileg tahun 2019 yang tidak lama lagi ini ,Sang calon yang terbukti tersebut,pastinya akan di hukum sesuai undang-undang berlaku,” tegas Zakaria didampingi para anggota Panwascam(21/11).

Ditambahkannya,Panwascam siap menerima laporan jka memang terbukti,dan kami berharap agar masyarakat juga menjadi pengawas dalam pesta demokrasi ini,dan mari kita sambut pesta demokrasi ini dengan senang dan damai, Dan kami menghimbau masyarakat jangan terpengaruh dalam hal isyu money politik . “Namun jika ada Caleg yang memberi ambil saja uang tesebut,karena itu rezeki,atau laporkan Caleg itu ke kami.

Dan Caleg bermoney politik tentunya patut dipertimbangkan karena yang kita pilih para Caleg yang berkulitas,” pungkasnya, yang mengatakan ada sekitar 56 jumlah Caleg di Kecamatan Gelumbang ini,dan Dapil 3 Kec.Gelumbang,Sungai Rotan,Lembak,Kelekar,Muara Belida ,dan Belida Darat jumlah Caleg ada 136 dari berbagai  Partai Politik.Media ini mengabarkan.**@(JNB)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here