GELUMBANG, Warta Reformasi_ Nah,peringatan Hari Pramuka ke 57 Tahun 2018 diperingati di halaman Kantor Camat Gelumbang (14/08/18). “Pramuka Perekat NKRI” itulah Tema dalam peringatan Hari Pramuka ke 57 Thn 2018 yang diselengggrakan dengan Jiwa Gerakan Semangat,Selalu Produktip,Inovatif dan Kreatif dalam berkarya,dan selalu menjadi generasi muda yang terdepan dalam menjaga Kesatuan Republik Indonesiayang kita cintai ini, Demikian dikatakan pada kegiatan peringatan hari pramuka di halaman pendopoan Kantor Camat Gelumbang.
Ketua pengurus Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Gelumbang Nurkholis S.Pd,MM,didampingi Sekretaris Suparmanto S.Pd,menerangkan, Kegiatan peringatan hari pramuka ke 57 tahun 2018 ini,berbagai macam kegiatan yang di ikuti peserta ,yakni tingkat SD/MI,SMP/MTs,Sekecamatan Gelumbang,Adapun kegiatan lomba peringatan Hari Pramuka yang juga kegiatan mengisi Kemerdekaan RI ke 73 tahun 2018,Lomba- lomba yang diikuti para peserta diantaranya ,Menggambar,Fashion Show,Majalah Dinding,Pionering,dan,Vidio Inspiratip.
Dikatakan Nurholis,kegiatan ini ,selain mengisi kemerdekaan ,dan memang sejak awal Pramuka dirancang sebagai alat pendidikan bagi generasi muda untuk menjadi perekat NKRi,Karena itu ,Pramuka bisa hadir dan diterima oleh masyarakat di semua daerah,” imbuhnya.
Camat Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim ,Syarkowi S.Sos yang hadir di upacara peringatan Hari Pramuka ke 57 Thn 2018 ,yang juga selaku Majelis Pembimbing Ranting(Mabiran), dan sebagai pembina Upacara Hari Pramuka mengungkapkan, Kegiatan ini sangat kita dukung ,dan kita apriasiasi adanya kegiatan yang memang sejarah Pramuka tidak luput dari penerus Generasi yang kita harapkan ,” Selamat Hari Pramuka ke 57 Tahun 2018,Semoga Jaya Selalu dalam Tema ” Pramuka Perekat NKRI,” pungkasnya.
Sementara terpantau di hari peringatan Pramuka tersebut,Hadir Kapolsek Gelumbang,Koramil Glb,Para Kepala Sekolah SD,SMPN,SMA PGRI,SMAN se Kecamatan Gelumbang,Tokoh Agama ,dan Masyarakat,serta Utusan-utusan Pramuka dari Sekolah- sekolah Sekecamatan Gelumbang .Dari Calon Kabupaten Gelumbang Tim Warta Reformasi Mengabarkan.**@(#JN/B.Red)