Kota Pangkalpinang – Babel, Wartareformasi.com – Wali Kota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil (Molen) turut menghadiri undangan kunjungan kerja (Kunker) Komandan Korem 045/Garuda Jaya, Kolonel Inf. Ujang Darwis MDA ke Kodim 0413/Bangka. Bertempat di Markas Kodim 0413/Bangka Kelurahan Asam Kota Pangkalpinang, Kamis (24/3/2022).
Kedatangan Danrem disambut dengan hormat jajar dan selanjutnya tradisi penyambutan tarian sekapur sirih. Kegiatan dilanjutkan pemberian arahan Danrem kepada seluruh anggota Kodim 0413/Bangka terkait tugas-tugas dan tanggung jawab sebagai aparat kewilayahan yang memiliki peranan penting diwilayah.
Adapun peranan penting yang dimaksud meliputi bidang satu intelijen sampai dengan bidang enam perencanaan.
Selain itu, Kolonel Inf. Ujang Darwis juga mengingatkan prajurit agar tidak membuat pelanggaran, tetap disiplin dalam dinas. Ia juga meminta agar selalu membangun kehidupan dalam rumah tangga yang harmonis bagi ibu-ibu persit.
“Bagi ibu-ibu juga selalu bersabar dan support tugas suami-suaminya, jangan sampai ada permasalahan dalam rumah tangga, karena kesuksesan dimulai dari rumah tangga,” ungkapnya.
Mengakhiri pengarahan, Danrem mengingatkan agar selalu menjaga, mendidik dan mampu mengarahkan anak-anak serta mempersiapkan masa depannya.**@(ZnL/R”77)