Beranda Mau Tau Herman Deru, Gubernur Top Pembina BUMD Terbaik 2021

Herman Deru, Gubernur Top Pembina BUMD Terbaik 2021

337
0
BERBAGI

Jakarta, Warta Reformasi – Setelah pada tahun 2020 mendapatkan penghargaan sebagai Top Pembina BUMD Awards 2020, kali ini untuk ke dua kalinya  Gubernur Sumsel, Herman Deru kembali terpilih menjadi Top Pembina BUMD Terbaik 2021.

Penghargaan Top BUMD Awards 2021 kategori Top Pembina BUMD terbaik untuk Gubernur Sumsel, H. Herman Deru tersebut diterima langsung oleh Wakil Gubernur Sumsel, Mawardi Yahya di dampingi Kepala Biro Perekonomian, Afrian Joni, bertempat di Hotel Raffles  Jakarta, Jumat (10/9/2021) malam.

“Alhamdulillah, ini merupakan hasil kerja keras kita bersama. Tahun ke tahun bagaimana pemprov Sumsel di bawah kepemimpinan HDMY terus berkomitmen untuk membina manajemen BUMD di Sumsel,” kata Wagub Sumsel, Mawardi Yahya usai menerima tropi penghargaan.

Menurutnya, kinerja HDMY tak sia-sia. Perhatian dan kerja keras HDMY mendapatkan penilaian positif terbukti dengan diraihnya penghargaan Top BUMD Terbaik.

Dilain pihak Mentri BUMN Erick Thohir dalam sambutannya  secara virtual menyebut keberhasilan BUMD tidak lepas dari peran pemerintah.

“Jadikan keberhasilan ini sebagai pemacu semangat dan menjadikan lompatan lompatan untuk kemajuan bersama,” ucap  Erick Thohir.

Nampak hadir secara langsung  pada acara pengghargaan tersebut Wakil Gubernur Lemhanas Marsdya TNI Wieko Syofyan.**@AS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here