Kabupaten Lahat, Warta Reformasi – Masyarakat Desa Ulak Mas Kabupaten Lahat dalam waktu dekat ini bakal segera memanfaatkan WC dan Septicktank Indvidu, Bagaiman tidak pembangunan 27 unit Wc dan Septicktank Individu tersebut proses pembangunan sudah rampung dikerjakan KSM Germas Jaya.
“Mulyadi salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Wc dan Septicktank individu, mengatakan pengerjaannya sudah Lebih 2 minggu selesai,” ungkapnya, Kamis (12/8/2021).
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan KSM yang sudah membangunnya dengan bagus dan rapih, bahkan lebih bagus dari rumah yang ditempatinya.
Untuk itu, tambah Mulyadi sekali lagi Saya ucapkan terima kasih dan semoga kedepan program ini bisa berkelanjutan supaya yang belum dapat bisa ikut merasakannya juga,” harapnya.
Sementara itu, Ketua KSM Germas Jaya, Johan melalui Bendaharanya, Gamble yang akrab dipanggil masyarakat menuturkan, bahwa untuk pembangunan 27 unit Wc dan Septicktank Individu sudah selesai dan kalau tidak ada halangan secepatnya akan kami serahkan ke masyarakat penerima manfaat Wc dan Septicktank Individu tersebut,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Sambung Gamble untuk masyarakat yang sudah mendapatkan bangunan Wc dan Septicktank Individu mohon dijaga dengan baik, apa yang sudah diberikan pemerintah, mudah-mudahan setelah selesai yang sekarang kedepan masih ada tahap-tahap berikutnya.
“Agar masyarakat yang belum menerima bantuan bangunan Septicktank agar bersabar bisa dapat dan ikut merasakannya juga,” tutup Gamble.**@Her/Cecep