Tulang Bawang – Lampung, Warta Reformasi –
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Tulang Bawang menggelar rapat kerja cabang (Rakercab) ke II (Dua) bersama pengurus tingkat PAC, dengan mengusung tema “Desa kuat indonesia Maju dan Berdaulad”, kegiatan berlangsung di Kantor DPC PDIP Tulang Bawang di jalan lintas timur Menggala dengan tetap penerapan prokes secara ketat, Minggu (23/5/2021).
Rapat kerja tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDIP Tulang Bawang, Dr. Hj. Winarti, secara virtuan zoom yang di hadiri oleh anggota DPR RI secara virtual, Ketua DPRD Provinsi Lampung, anggota DPRD Provinsi Lampung, dan Seketaris PDIP. Provinsi Lampung.
Ketua DPC PDIP Tulang Bawang, Winarti, mengajak seluruh anggota anak ranting di seluruh PAC kecamatan tetap selalu teguhkan tekad solid bersama, serta dapat terus memberikan program yang bermanfaat besar bagi kemajuan masyarakat serta kabupaten Tulang Bawang.
“Saya berharap kedepan dapat terus melaksanakan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat luas, seperti salah satunya yang telah masuk dalam RPJMD yaitu terkemas dalam 25 program unggulan Bergerak Melayani Warga (BMW) merupakan program prorakyat yang saat ini telah berjalan dan sangat dirasakan maanfaatnya bagi masyarakat Tulangbawang,” jelas Ketua DPC Winarti, yang juga menjabat Bupati Tulang Bawang, priode 2017-2022.
Winarti juga mengintruksikan kepada seluruh anggota PDIP dapat bersama bahu membahu dalam pencengahan penyebaran Covid-19 dengan tetap mengedepankan Prokes, mari mulai dari diri sendiri dan orang lain.
Untuk mencegah penyebaran Covid-19, cuci tangan secara rutin dengan sabun dan air mengalir, atau cairan pembersih tangan berbahan alkohol, selalu jaga jarak aman dengan orang yang batuk atau bersin, selalu kenakan masker apalagi jika pembatasan fisik tidak dimungkinkan, jangan sentuh mata, hidung, atau mulut anda. Saat batuk atau bersin, tutup mulut dan hidung Anda dengan lengan atau tisu.
“batasi keluar rumah jika tidak penting, Jangan keluar rumah jika merasa kurang sehat, demam, batuk, atau kesulitan bernapas, segera cari bantuan medis,” tegasnya.**@(Jaya)