Beranda Banten Gabungan Tiga Pilar Kecamatan Kresek Gelar Giat Ops Yustisi Terapkan Protokes

Gabungan Tiga Pilar Kecamatan Kresek Gelar Giat Ops Yustisi Terapkan Protokes

447
0
BERBAGI

Tangerang, Warta Reformasi – Gabungan 3 (Tiga) Kecamatan Kresesk Kabupaten Tangerang melakukan kegiatan Operasi Yustisi dan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan di depan kantor Desa Jengkol menerapkan disiplin protokol kesehatan (Protokes), Senin (14/12/2020) mulai pukul 09.00.WIB.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Apel bersama yang di ikuti 17 Personil gabungan dari Polsek Kresek yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas 1 personil, binamas danramil 07 kresek 2 personil, Muspika Kresek 5 personil, dan jajaran stap Desa Jengkol 6 personil.

Adapun sasaran Operasi Yustisi dan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan pada hari ini adalah masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid -19 di didesa jengkol.

Kepala Desa Jengkol, Kodrat Gandi mengatakan dalam pelaksanaan kegiatan ops yustisi protokol kesehatan di gelar di depan kantor desa setempt bersama 3 pilar Kecamatan Kresek, mengingat masih banyak pengendara yang tidak memakai masker. “Aadapun sangsi yang diberikan kepada pengendara yang tidak pakai masker adalah untuk menghapal Pancasila, Menyapu, dan PushUp,” jelas Kades.

Pada operasi Yustisi ini, Kades Jengkol, Kodrat Gandi memberikan imbauan kepada masyarakat agar jika berpergian keluar rumah biasakan memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan,” harapanya.**@(Oz)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here