Beranda DKI Jakarta Provos Polsek Muara Baru Lakukan Sidak Penggunaan Masker Anggotanya

Provos Polsek Muara Baru Lakukan Sidak Penggunaan Masker Anggotanya

487
0
BERBAGI

Jakarta Utara, Warta Reformasi – Menindaklanjuti INPRES NO.6 Tahun 2020 tentang Percepatan Penanganan Covid-19, Provos Polsek Kawasan Muara Baru melaksanakan kegiatan pendisiplinan penggunaan masker di lingkungan Mako Polsek ini, Selasa (18/8/2020).

Kegiatan ini di maksudkan agar anggota Polsek Kawasan Muara Baru lebih tertib dalam menggunakan masker, sebelum menindak Warga yang tidak makai masker. “Kegiatan ini dipimpin Kapolsek Kawasan Muara Baru, AKP. Seto Handoko Putra dan Kanit Provos Ipda Sumarjono dengan sasarannya adalah Anggota Polri, PNS dan PHL Polsek Kawasan Muara Baru,” ujar Kapolsek.

Disamping mendisiplinkan anggota juga mensosialisasikan kewajiban penggunaan masker bagi personel Polri, PNS maupun PHL yang bertugas di Polsek Kawasan Muara Baru.

Pengecekan penggunaan masker bagi personel Polri, meliputi tempat-tempat pelayanan publik, ruang kerja, maupun lingkungan Mako,” paparnya.

Tujuan Kegiatan ini untuk Menumbuhkan kedisiplinan dan kesadaran pentingnya penggunaan masker bagi seluruh anggota Polsek Kawasan Muara Baru sebagai bentuk sosialisasi dan edukasi serta memberikan teladan kepada masyarakat terkait penerapan Protokol kesehatan terutama penggunaan masker guna mencegah penyebaran Covid-19,” ungkap Kapolsek.**@(Oz)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here