Kabupaten Serang, Warta Reformasi- Bupati Kabupaten Serang Hj Ratu Tatu Chasanah SH menghadiri Karya Bahkti Rutilahu dan Bahkti Sosial Kodim 0623 Cilegon di Desa Pasuran kampung bulakan kecamatan Cinangka kabupaten Serang, Kamis (7/2).
Tampak hadir Bupati Kabupaten Serang Hj Ratu Tatu ChasanahSH, Danramil 0623 Riko Sirait, kepala dinas Perkim Irawan Noor, seluruh muspika, Camat Cinangka Deni Firdaus, kepla desa Pasauran Agus, kapolsek, tokoh masyarakat dan para undangan lainnya.
Dalam sambutanya bupati kabupaten Serang, mengajak,” masyarakat yang kena tsunami bulan desember lalu agar di jadikan hikmah dan pelajaran agar kita selalu deket dengan yang maha pencipta alam semesta.
“Bupati langsung meletakan batu pertama rumah Hj Juariah sebagai simbol perbaikan rumah-rumah warga yang kena dampak tsunami.
Pemerintah Kabupaten Serang akan membangun 39 rumah 251 warung-warung yang rusak.”menggunakan anggaran APBD sebesar 5 milyar Rupiah dengan bekerjasama dinas Perkim dan kodim 0623 Cilegon,” dikatan Bupati.
Senada juga di ungkapkan kepala dinas Perkim Irawan Noor, ” tahap pertama pembangunan 33 tempat tinggal warga, terutama yang rusak parah luluh lantah dengan memakai tipe bangunan 5×7 persegi.
“Agus Pajar selaku kepala desa Pasauran berterima kasih kepada pemerintah yang sangat peduli terhadap warganya dengan adanya bantuan tersebut bisa membantu warga yang kena tsunami **@inan/tim