Kabupaten Tangerang, Wartareformasi – Masyarakat dan Pemerintah Kampung Sondol RT.010/03 Desa Kemuning Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang antusias dan senang juga merespon positif
Karena menurut adanya pembangunan Base Transceiver Station (BTS) 4G program Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
“Dari perjalanan survey, para tim mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan patut diapresiasi khususnya kerelaan masyarakat menyerahkan/melepas tanahnya yang berukuran 20mx20m sebagai lokasi pembangunan tower tersebut.
Menurut Siwil warga setempat
mengucapkan sangat senang dan menyampaikan ucapan terima kasih dan rasa syukur, karena selama ini kesulitan menerima akses jaringan internet, Apalagi jika ingin berkomunikasi (telepon seluler) sangat menyedihkan jaringannya bagi masyarakat.
“Ia mengatakan bahwa dengan adanya pembangunan Base Transceiver Station (BTS) di desa ini, kami sangat terbantu terutama dalam hal komunikasi,” ungkapnya, Jumat (17/2/2023).
Hal yang sama disampaikan, Poled yang juga masyarakat Kampung Sondol RT.010/03 Desa Kemuning, mengungkapkan, “Saya sangat senang dan berterima kasih kepada pihak perusahaan atas pembangunan Base Transceiver Station (BST) karena dengan tersedianya jaringan internet.
“Masyarakat setempat dapat lebih maju melalui kemudahan mengakses informasi dan ilmu pengetahuan melalui jaringan internet,” katanya.
Lanjutnta, “Saya merasa sangat berterima kasih, mudah – mudahan usainya dibangun BTS ini dapat memperlancar komunikasi di daerah ini, Rencananya (BTS) yang sedang dibangun ini Provider Indosat dan sangat membantu untuk sinyalnya.
“Sekali lagi saya mewakili masyarakat RT.010/RW 03 Desa Kemuning mengucapkan terima kasih,” tuturnya.
Disingung terkait perizinan dan persoalan lingkungan setempat, dirinya menambahkan,” untuk izin lingkungan dan lokasi pembangunan sudah diselesaikan secara musyawarah, jadi kami rasa semua sudah sesuai prosedur.
“Pihak Pemerintah Desa Kemuning juga sudah mengetahui dan menerima laporannya, Silahkan tanya kebenarannya, jika kurang meyakinkan,” tegasnya.
Pewarta : Ozi
Editor : Herman Hamka